DEADLINE.CO.ID, SAMARINDA- DPRD Kota Samarinda menggelar hearing terkait program orang tua asuh yang akan di dorong di Kota Samarinda, rapat ini dilakukan bersama Dinas Sosial (Dinsos) Kota Samarinda di Ruang Rapat Gabungan DPRD Kota Samarinda Lantai 1, pada Rabu 6 September 2023.
Wakil Ketua DPRD Kota Samarinda Rusdi melihat masih banyak hal yang masih perlu dibahas dengan Dinsos Kota Samarinda.
“Masih perlu dibahas dengan Dinsos Kota Samarinda, tapi yang jelas sudah ada rencana untuk pengangkatan orang tua asuh,” bebernya.
Ia menyebutkan bahwa pihaknya mendorong Dinsos Kota Samarinda untuk kembali melakukan verifikasi data.
“Dinsos Kota Samarinda harus melakukan pendataan yang valid. Dimana data ini harus benar-benar dari anak yang tidak mampu dan diharapkan mendapatkan hak sosialnya untuk melanjutakan pendidikan. Itu yang sedang diupayakan,” katanya.
Ia berharap bahwa verifikasi data, perlu sinergis dengan Kementerian Sosial (Kemensos).
“Data-data ini harus valid dalam data terpadu yang ada di kementerian sosial karena takutnya ada kesalahpahaman,” tutupnya.
Penulis: Erick