DEADLINE.CO.ID, SAMARINDA- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gelora Samarinda melantik 50 anggota Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gelora Sungai Pinang, pada Minggu 24 Oktober 2021.
Pelantikan ini dilakukan di Jalan Sentosa Kelurahan Sungai Pinang Dalam Kecamatan Sungai Pinang Kota Samarinda. Pelantikan langsung dilakukan oleh Ketua DPD Partai Gelora Indonesia Kota Samarinda, Mursyid Abdurrasyid.
“Setelah dilantik pengurus segera bergerak membentuk jaringan pemenangan berbasis RT agar memperoleh hasil maksimal dalam Pemilu mendatang,” tegas Mursyid.
Pelantikan ini juga dihadiri tokoh masyarakat Ketua Organisasi Pandawa Kalimantan kota Samarinda, Deky Sumiantoro, ia memberikan dukungannya pada langkah yang di ambil Partai Gelora.
“Sudah saatnya bangsa kita menjadi maju dan besar dengan menciptakan gelombang keyakinan di tengah masyarakat,” ujar Deky dalam kesempatan berbicara.
Ketua terpilih DPC Partai Gelora Sungai Pinang, Oktavianus Bayu Eka, menyampaikan harapannya dalam pidato politiknya setelah pelantikan.
“Saya sadari bahwa ini adalah beban besar namun dengan banyaknya anggota yang bergabung, saya optimis Partai Gelora lolos PT dan insya Allah akan memajukan calon kepala daerah dari kursi sendiri nantinya,” ucapnya.
Acara ini ditutup dengan komitmen Partai Gelora akan melakukan penanaman 200 bibit pohon buah di Muang, dengan menggandeng Komunitas Pemuda Lingkungan, pada Kamis 28 Oktober 2021 depan.
Penulis: Erick