Friday, July 26, 2024
HomeADVERTOTIALDISKOMINFO KUKARProgram Inovasi "Mabuk Kepayang" Masuk Finalis Top 99 Program Inovasi Pelayanan Publik...

Program Inovasi “Mabuk Kepayang” Masuk Finalis Top 99 Program Inovasi Pelayanan Publik Kemenpan-RB

DEADLINEKALTIM.CO, TENGGARONG- Desa Sungai Payang Kecamatan Loa Kulu, masuk finalis top 99 program Inovasi pelayanan publik melalui kompetisi yang digagas Kemenpan-RB tahun 2022. Program inovasi desa tersebut bernama Komitmen Bumdes dan Masyarakat Desa Sungai Payang (Mabuk Kepayang).

“Terima kasih atas dukungan semuanya, Mabuk Kepayang masuk finalis top 99 kategori umum inovasi pelayanan publik,  ucap Kades Sungai Payang, Rusdin, Minggu 19 Juni 2022.

Untuk diketahui, Desa Sungai Payang mendirikan BUMDes Payang Sejahtera sejak 2017 yang lalu, sampai saat ini terus mengembangkan usaha dengan berprinsip, selalu melibatkan masyarakat desa agar sejahtera.

“Potensi desa Sungai Payang ada beberapa perusahaan-perusahaan yang ada di desa, apa yang bisa kita mitrakan dengan perusahaan,” ucapnya.

Awalnya merintis usaha, kami tidak berharap dapat proyek yang besar, kami menerima pekerjaan yang kecil saja dulu, jika pekerjaan yang kecil tersebut, membuat perusahaan senang, maka potensi untuk dipanggil kembali untuk bermitra.

Selain itu, prinsip mendapatkan keuntungan yang tidak banyak asal melibatkan masyarakat, agar perekonomian masyarakat ikut terangkat, menjadi prinsip utama kerja BUMDes.

“Dari semua usaha yang dikelola BUMDes, semuanya melibatkan masyarakat, ” ungkapnya.

Dari keuntungan usaha yang didapat BUMDes, Rusdin menyebut juga tidak semuanya masuk kas BUMDes, tapi sebagian digulirkan untuk program sosial, berbagi dengan masyarakat yang tidak mampu. Atau juga membantu program pembangunan yang direncanakan dengan pemerintah.

Bupati Kukar Edi Damansyah atas nama Pemkab Kukar mengucapkan selamat, atas masuknya desa Sungai Payang masuk finalis top 99 kategori umum bidang inovasi pelayanan publik, dalam ajang penilaian Kemenpan-RB tahun 2022.(Adv/Andri)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments